LAZNAS Al Irsyad Bangun Kembali Masjid Untuk Masyarakat Cileubak, Talaga Cianjur

Cianjur – Seperti yang diberitakan di alirsyadpeduli.org, Gempa yang terjadi di Cianjur mengakibatkan lebih dari 263 masjid dan mushala rusak. Hingga para pengungsi terpaksa menunaikan shalat berjamaah di dalam tenda-tenda yang sempit. Sementara untuk pelaksanaan shalat jum’at, para pengungsi terpaksa melaksanakannya di lahan terbuka diantara puing-puing reruntuhan rumah mereka. Alhamdulillah LAZNAS Al Irsyad membangun kembali masjid semipermanen di kampung Cileubak, Desa Talaga. Selasa, 10 Januari 2023.

Harapanya dengan dibangun masjid semipermanen, masyarakat dapat kembali beribadah di dalam masjid dan aktivitas kegiatan keagamaan, mengingat sebentar lagi adalah bulan ramadhan dengan beragam aktivitas utama yang salah satunya mengerjakan shalat tarawih secara berjamaah.

Mamat selaku koordinator lapangan menyampaikan bahwa pembangunan masjid sudah dilakasakan sejak Sabtu, dan kini masjid sudah setengah jadi dan diperkirakan dalam dua hari ke depan masjid dapat segera digunakan. Hal ini didorong pula oleh semangat masyarakat dan keinginan kuat mereka untuk kembali memiliki masjid walaupun semipermanen. Mamat berharap semangat masyarakat kampung Cileubak desa Talaga dapat menjadi contoh untuk masyarakat Cianjur lainnya untuk segera bangkit dari kesedihan akibat gempa.

Ujang  selaku ketua Rw 02 kampung Cileubak menyampaikan rasa terima kasihnya kepada LAZNAS Al Irsyad yang kembali membantu warganya. Sebelumnya satu sekolah telah didirikan dan kiini LAZNAS Al Irsyad kembali membantu dengan membangunkan masjid untuknya masyarakatnya. Ia sangat bersyukur karena masih banyak orang yang peduli dengan kebutuhannya dan masyarakat Cileubak.

Sahabat LAZNAS Al Irsyad, begitu membahagiakan melihat masyarakat Cianjur sedikit demi sedikit dapat bangkit dan kembali beraktivitas seperti sedia kala. Mari terus dukung saudara kita di Cianjur agar semakin semangat dan optimis untuk kembali memulai hidup dengan lebih baik.

Check Also

Pelatihan Nasional MPP

Tingkatkan Kualitas Sekolah di Seluruh Indonesia: Al Irsyad Gelar Pelatihan Nasional

Majelis Pendidikan dan Pengajaran (MPP) Pimpinan Pusat (PP) Al Irsyad Al Islamiyyah menggelar Pelatihan Nasional Guru dan Manajemen Sekolah pada 12-15 Juli 2024 di area Al Irsyad Al Islamiyyah Boarding School (AABS) Purwokerto. Kegiatan ini diikuti oleh para guru dan manajemen sekolah dari berbagai sekolah Al Irsyad Al Islamiyyah se Indonesia.