Tingkatkan Layanan: SMA IT Al Irsyad Purwokerto Ajak Seluruh Guru Berlatih Membangun Kesejahteraan Psikologis Siswa

Purwokerto – SMA IT Al Irsyad Al Islamiyyah Purwokerto berkomitmen untuk membangun kesejahteraan psikologis siswanya. Hal ini dibuktikan dengan diadakannya pelatihan bertajuk “Membangun Kesejahteraan Psikologis Siswa” pada hari Sabtu, 24 Februari 2024.

Seluruh guru wajib mengikuti acara ini yang menghadirkan pakar psikolog ternama, Dr. Heni Kurniawati, M.A., Psikolog.

Ustaz Faizul Munif, S.Si., Kepala SMA IT Al Irsyad Al Islamiyyah Purwokerto, dalam sambutannya, menekankan pentingnya memperhatikan kesejahteraan psikologis siswa. Beliau menegaskan bahwa proses pembelajaran tidak hanya fokus pada capaian akademis, tetapi juga harus memperhatikan kondisi mental dan emosional siswa.

“Guru perlu mengetahui cara untuk melatih keterampilan siswa dalam mengelola emosi dan perilaku. Perhatian guru terhadap kondisi psikologis siswa dapat memitigasi persoalan psikologis yang berpotensi muncul dan menghambat perkembangan siswa,” ujar Ustaz Faizul Munif.

Dr. Heni Kurniawati, M.A., Psikolog, dalam seminarnya menjelaskan bahwa pendidikan sejatinya bukan hanya perihal memenuhi pikiran, tetapi juga menyentuh hati dan jiwa. Membangun kesejahteraan psikologis siswa adalah fondasi bagi pertumbuhan yang utuh dan berkelanjutan.

“Pendidikan sejati bukan hanya memenuhi pikiran, tetapi juga menyentuh hati dan jiwa. Membangun kesejahteraan psikologis siswa adalah fondasi bagi pertumbuhan yang utuh dan berkelanjutan,” ujar Ibu Dr. Heni Kurniawati.

Sekolah berharap pelatihan mampu meningkatkan kesadaran guru akan pentingnya kesejahteraan psikologis siswa dan membekali mereka dengan keterampilan untuk membantu siswa membangun mental dan emosional yang sehat.

Check Also

Pelatihan Nasional MPP

Tingkatkan Kualitas Sekolah di Seluruh Indonesia: Al Irsyad Gelar Pelatihan Nasional

Majelis Pendidikan dan Pengajaran (MPP) Pimpinan Pusat (PP) Al Irsyad Al Islamiyyah menggelar Pelatihan Nasional Guru dan Manajemen Sekolah pada 12-15 Juli 2024 di area Al Irsyad Al Islamiyyah Boarding School (AABS) Purwokerto. Kegiatan ini diikuti oleh para guru dan manajemen sekolah dari berbagai sekolah Al Irsyad Al Islamiyyah se Indonesia.

Tinggalkan Balasan