Hari Ini, LPP Al Irsyad Al Islamiyyah Purwokerto Kumpulkan 400an Guru dan Karyawan

Purwokerto – Hari ini (2/1) 400an guru dan karyawan hadir dalam Stadium General di Aula Gedung 1 SD Al Irsyad Al Islamiyyah 01 Purwokerto. Acara rutin ini, yang dihelat oleh LPP Al Irsyad Al Islamiyyah Purwokerto, bertujuan mempererat ikatan kebersamaan serta memupuk semangat juang para pendidik dan karyawan dalam memajukan pendidikan di Indonesia, khususnya di sekolah-sekolah Al Irsyad.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ustaz Fahmi Abdul Karim Altway, S.T., selaku Ketua LPP Al Irsyad Al Islamiyyah Purwokerto, didampingi para manajemen LPP, termasuk Ustaz Galih Rakasiwi, S.Si., Ketua Harian LPP.

Salah satu momen berkesan dalam Stadium General adalah pemberian penghargaan kepada guru dan karyawan yang telah berdedikasi lebih dari 20 tahun, dengan hadiah Umrah sebagai bentuk apresiasi. Tidak ketinggalan, acara ini juga menjadi panggung perpisahan bagi 3 guru dan karyawan yang memasuki masa purna tugas.

Kebersamaan, semangat, dan penghargaan menjadi poin utama dalam perhelatan tahunan ini, menandai komitmen LPP Al Irsyad Al Islamiyyah Purwokerto dalam mendukung perkembangan pendidikan di tanah air.

Check Also

Pelatihan Nasional MPP

Tingkatkan Kualitas Sekolah di Seluruh Indonesia: Al Irsyad Gelar Pelatihan Nasional

Majelis Pendidikan dan Pengajaran (MPP) Pimpinan Pusat (PP) Al Irsyad Al Islamiyyah menggelar Pelatihan Nasional Guru dan Manajemen Sekolah pada 12-15 Juli 2024 di area Al Irsyad Al Islamiyyah Boarding School (AABS) Purwokerto. Kegiatan ini diikuti oleh para guru dan manajemen sekolah dari berbagai sekolah Al Irsyad Al Islamiyyah se Indonesia.

Tinggalkan Balasan